Sabtu, 28 Mei 2011

UNSAID



Pernah gak kalian ngerasain harus mengatakan sesuatu tapi gak pernah punya waktu yang pas, atau kalian gak punya cukup keberanian untuk mengungkapkan hal tersebut?

Pernah gak kalian berjanji gak akan ngelupain suatu hal tapi pada kenyataannya kalian udah lupa sama hal tersebut?

Pernah gak kalian merubah pengalaman terburuk sepanjang hidup kalian menjadi sebuah hal yang paling berharga buat kalian di masa kini?

Pernah gak kalian merasa idup kalian bener-bener udah diujung tombak dimana sama sekali gak ada bayangan atas masa depan di otak kalian?

Pernah gak rasanya kalian pengen teriak sekeras-kerasnya sampe pingsan buat ngeluarin semua ganjelan di hati?

Pernah gak kalian ngerasa bener-bener desperate sampe mau bunuh diri?

Kalo pernah, jangan bingung. Soalnya gue juga ngerasain hal yang sama, terus-menerus dalam hidup gue. Banyak hal-hal yang seharusnya gue lakuin dan sampaikan tapi gak pernah terwujud. Banyak mimpi-mimpi yang keliatannya terlalu tinggi sampe gue bener-bener putus asa.

Tapi, gue rasa semua orang pasti pernah atau sedang atau akan melewati fase terawang-awang tersebut. Boong kalo semua orang gak pernah atau sedang atau akan mengalami hal tersebut. Itu semua adalah harga dari sebuah kehidupan.

Gue bakal ngasih kalian lirik dari sebuah lagu yang menurut gue udah ngerangkum semua hal-hal complicated diatas. Ini adalah salah satu lirik favorit gue sepanjang masa.

Lagu yang akan gue tampilin adalah sebuah lagu super keren dari sebuah band pop-punk kesukaan gue, yaitu NEW FOUND GLORY.



Let's check it:


"Truth Of My Youth"

"There was a time and place,
Where I never thought,

I'd leave my own hometown,
But those days finally,
Are dead and gone,

It was never my intention to stay there,

Oh no,


There was a conscious effort played by me,

To disown anything I see,

There was a girl I knew,

Way back when,

Who says she doesn't know me anymore,

These are the lies the things you never mention,
These are my past mistakes I'll stay away from,

These are my thoughts written down on paper,

It's my only savior,
From not saying what I want to say,
These are the thoughts that are on my mind,

Moments that haven't yet been defined,

And I don't know if you could ever understand,

These are the things I can't say when were alone.


There were countless hours on the telephone,

My ears were ringing from the dial tone,

There were flashing lights,

People staring, There was nothing I could ever do,
These are the lies the things you never mention,

These are my past mistakes I'll stay away from,


This is the truth,

The only time you'll here it,

I write it down because it seems so hard to say it,

These are my thoughts written down on paper,

It's my only savior,

From not saying what I want to say,

There are my thoughts that are on my mind,

Moments that haven't yet been defined,

And I don't know if you could ever understand,

These are the things I can't say when we're alone.
"


See, liriknya bagus banget kan?

Intinya semua hal yang lo rasain, semua yang lo rasa aneh sedikit demi sedikit bakal terurai menjadi sebuah hal yang indah untuk dikenang. Semua hal yang belom sempet lo sampein, kadang lo gak nyesel gak mengungkapkan hal tersebut.

Masalah cinta-cintaan, orang tua, buta masa depan, rasa sesal, benci, seneng, semuanya merupakan proses dari kehidupan yang super-duper normal.

Postingan kali ini gue bikin khusus buat temen-temen di luar yang merasa sendiri, merasa banyak pertanyaan-pertanyaan diotak yang gak pernah ada jawabannya, merasa gak kuat untuk ngomong hal-hal dalam otak, merasa abu-abu, gak tau mau ngapain.

Gue cuma mau bilang, kalo kita bisa melewati masa-masa itu dengan baik dan positif, semuanya bisa kita akhiri jadi sebuah bingkisan kecil kehidupan yang sederhana tapi indah untuk dikenang. Semuanya akan jadi warna warni. Buktinya, abang-abang New Found Glory bisa bikin pengalaman mereka akan masa-masa "galau" mereka jadi sebuah lagu yang keren. Jadi, just slow it down, it's the price of growing up. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar